Wednesday, November 18, 2015

Obat Alami Menghilangkan Bekas Jerawat Super Ampuh




Jerawat. Masalah kulit yang satu ini adalah sumber dari berbagai masalah, baik saat wajah ditumbuhi jerawat atau bahkan saat sudah sembuh. Sebab jerawat yang telah sembuh, tidak jarang juga akan meninggalkan noda-noda hitam atau bopeng pada wajah. ini tentu akan sangat mengganggu penampilan. Namun anda tidak perlu khawatir, untuk anda yang punya masalah dengan bekas jerawat ada beberapa obat alami menghilangkan bekas jerawat yang bisa anda buat dan aplikasikan sendiri di rumah, tanpa perlu perawatan ke klinik kecantikan dengan harga yang mahal.

Berikut ini beberapa obat alami yang bisa anda gunakan untuk menghilangkan bekas jerawat :


 

Jeruk Nipis

Buah ini sudah lama dikenal sebagai pencerah wajah, karena kandungan AHA-nya berfungsi meremajakan kulit, mencerahkan dan memudarkan noda bekas jerawat yang membandel. Cara membuat obat alami menghilangkan bekas jerawat ini sangat mudah, yaitu potonglah jeruk nipis menjadi beberapa bagian, lalu gosokkan ke seluruh wajah atau bagian yang ada bekas jerawatnya. Diamkan 15 menit lalu bilas. Untuk anda yang baru pertama kali mungkin terasa pedih atau gatal, namun itu sangat wajar terjadi jadi jangan khawatir. Ulangi penggunaannya 3 kali seminggu.

Mentimun

Buah ini kaya akan potassium dan vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan, meremajakan kulit dan mencerahkannya. Menggunakan parutan mentimun sebagai masker wajah selama 15 menit sehari, selain menghilangkan bekas jerawat juga membuat wajah anda rileks dan segar kembali.


Teh hijau

Zat Epigallocatechin Gallate pada teh hijau adalah antioksidan yang sangat baik, bahkan melebihi vitamin E. Selain dapat mengobati jerawat, dan sebagai anti inflamasi pada kulit, teh hijau terbukti mampu menjadi obat alami menghilangkan bekas jerawat yang sangat ampuh. Caranya, tempelkan kapas yang sudah dicelupkan pada seduhan teh hijau pada bekas jerawat sekitar 20 menit, anda juga bisa menggunakan kantong bekas seduhan teh hijau sehingga lebih praktis.




Lidah Buaya

Tanaman ini mengandung asam amino dan lignin yang dapat meregenerasi sel kulit, melembabkan juga menghilangkan bekas luka. Sebagai obat alami menghilangkan bekas jerawat, usapkan daging buahnya pada bagian yang diinginkan. Kemudian diamkan hingga mengering dan bilas. Ulangi pemakaian rutin setiap hari niscaya bekas jerawat akan segera memudar.

Madu


Sudah tak diragukan lagi khasiat madu untuk melembabkan dan mencerahkan kulit. Kemampuan madu untuk menghilangkan noda jerawat juga dapat dibuktikan dengan rutin mengoleskan madu pada bekas jerawat. Diamkan 30 menit lalu bilas dengan air hangat.

Putih telur

Putih telur diketahui berkhasiat untuk mencerahkan kulit wajah, dan menyerap minyak berlebih, menghilangkan komedo, juga memudarkan bekas jerawat. Cara membuat obat alami menghilangkan bekas jerawat ini sangat mudah, yaitu siapkan putih telur lalu kocok sampai berbusa. Gunakanlah sebagai masker wajah sampai mengering, kemudian bilas hingga bersih.




Tomat

Buah tomat kayak akan vitamin A dan vitamin C yang baik untuk kecantikan kulit, termasuk menghilangkan bekas jerawat. Cara penggunaannya, haluskan satu buah tomat dan oleskan ke seluruh wajah. Diamkan 20 menit kemudian bilas hingga bersih. Bila dilakukan secara teratur, wajah akan semakin cerah dan bekas jerawat pun memudar.

Minyak Zaitun


Minyak ini dikenal karena segudang manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Minyak zaitun juga bisa digunakan sebagai obat alami menghilangkan bekas jerawat. Caranya : bersihkan wajah dan oleskan minyak zaitun pada bekas jerawat sebelum tidur, diamkan semalaman lalu bilas pada pagi harinya.

Demikianlah beberapa obat alami menghilangkan bekas jerawat yang bisa ada buat sendiri di rumah. Selamat mencoba.cara memutihkan kulit secara cepat dan alami

No comments:

Post a Comment